Friday, 22 February 2013

Mengapa Bubur Susu?

Makanan pendamping ASI pertama yang sebaiknya diberikan kepada bayi adalah MPASI dalam bentuk cair dan lembut. Tekstur makanan yang demikian kebih sering disebut bubur susu. Karena otot dan syaraf dalam mulut bayi belum cukup berkembang, maka bayi cenderung akan mendorong keluar makanan yang masuk ke dalam mulutnya dan belum dapat mengendalikan lidahnya secara penuh. Oleh karena itu, makanan pertama yang diperkenalkan adalah makanan berbentuk cairan. 

Bahan utama pembuatan bubur susu adalah ASI atau susu formula yang ditambah dengan bahan padat yang berfungsi sebagai makanan pokok, mengandung karbohidrat seperti tepung beras, kentang, ubi, havermut, pisang, sukun, maizena, dan jagung.

Pemberian karbohidrat ini pun harus bertahap. Lebih baik tidak memaksa anak untuk memakan apa yang telah Bunda siapkan. Tahap pertama, bayi mungkin hanya makan satu atau dua suap saja, baru kemudian secara bertahap akan bertambah sesuai dengan meningkatnya kemampuan bayi dalam menikmati makanan.

Bunda sebaiknya cermat dalam memilih bahan makanan pertama. Sebaiknya Bunda perkenalkan si kecil dengan bubur susu beras atau bahan hidrat lain yang tidak banyak mengandung gluten. Wortel, kentang, brokoli, dan kembang kol juga mulai dapat diperkenalkan sejak dini. Alpukat, papaya, pisang, apel atau pir dapat Anda perkenalkan sebagai buah pertama.

Apa beda bubur susu dan puree?

Puree sama lembutnya dengan bubur susu. Bedanya, puree terkadang tidak mengandung susu, alias dalam proses pembuatannya hanya menghaluskan satu atau lebih buah-buahan atau bisa juga sayuran dan terkadang tidak dilakukan penambahan susu. Sedangkan bubur susu biasanya terbuat dari puree buah atau sayur yang diberi tambahan susu.

No comments:

Post a Comment